Selasa, 16 November 2010

JANUARI MASUK INDONESIA

6087minerva-pepe---endro-.jpgSaat mencoba motor 600 cc keluaran PT Minerva Motor Indonesia (MMI) di Sentul beberapa waktu lalu, PT MMI juga menghadirkan skubek retro yang mungil dan imut.

Em-Plus yang kebetulan bawa pasukan cewek tertarik mencoba motor yang memang disasar buat pasar cewek. Posisi duduk dirasa nyaman dengan jarak setang dan jok. Tetapi jarak jok ke tanah seperti ketinggian.

Hanya dengan postur tinggi Em-Plus yang 160 cm, hanya ujung kaki yang bisa menyentuh tanah. Skubek ini memang masih ukuran cewek bule. Nantinya akan disesuaikan dengan ukuran postur umumnya cewek Indonesia.

Saat diajak menyusuri aspal parkiran Sentul, mesin bersuara kering ini seperti kurang maksimal mengembuskan tenaga. Maklum, 2-tak dan hanya 50 cc. Bentuk setang yang simpel dan ringan terasa seperti nekuk sepeda.

Ketika diajak melibas aspal keriting, getaran kurang nyaman dirasa. "Nanti akan disesuaikan pasar Indonesia. Seperti cc menjadi 125 dengan mesin 4-tak," tambah Kristianto Goenadi, Presdir MMI.

Rencananya juga MMI bakal mengambangkan dalam versi, yaitu sport dan retro yang dibedakan dari bentuk lampu depan. Soal bocoran harga MMI sudah buka-bukaan, antara Rp 15-16 juta.

Kita tunggu di Januari 2011.

Penulis/Foto : Tining/Endro

Tidak ada komentar:

Posting Komentar